Rahasia Orang Korea Bisa Cantik
Saturday, November 1, 2014
Add Comment
Orang Korea khususnya kaum perempuan sudah sangat familiar sekali bahwa mereka sangat menjaga sekali kulit mereka.
Merekapun rela menghabiskan banyak waktu hanya untuk merawat kulit mereka. Mereka juga sering belajar bagaimana wanita lain dalam merawat kulit mereka.
Bahkan ketika artis korea Go Hyun Jung menerbitkan rahasia tenatang kecantikannya dalam sebuah film dokumenter berjudul Go Hyun Jung's Texture, copy dari rekaman dan buku ini menjadi best seller dan semua eksemplar habis terjual hanya dalam waktu dua hari semenjak diluncurkan pada tahun 2011.
Secara umum ada beberapa perwatan dasar yang dilakukan oleh wanita korea untuk kulitnya agar lebih cerah dan cantik. Cara ini juga diterapkan oleh beberapa artis dan penyanyi dari nergeri Ginseng itu.
Beberapa perawatan yang dilakukan oleh wanita korea adalah sebagai berikut :
1. Mencukupi Cairan
Wanita - wanita korea percaya bahwasanya minum banyak dapat membuat kulit mereka tampak lebih mengkilap, cantik dan bersinar. Di pagi hari biasanya mereka meminum air segelas dan memerciki wajah mereka dengan air selama beberapa menit.
Mereka juga banyak mengosumsi buah dan sayuran karena mereka percaya bahwa buah dan sayuran dapat mempertahankan cairan dalam tubuh.
2. Pembersih, Pelambab, dan Penyegar
Mereka memiliki cara unik dalam menggunakan produk perawatan kulit yang mereka percaya dapat menghasilkan tampilan kulit yang lebih baik. Aktris Korea Bae Suzy memiliki teknik ‘424’ dimana ia membersihkan wajah dengan minyak (kelapa, almond, pembersih) selama empat menit, diikuti dengan mencuci wajah menggunakan sabun muka selama dua menit.
Kemudian, langkah yang dilakukannya adalah membilas wajah selama empat menit mulai dengan membasuh menggunakan air hangat agar pori-pori kulit terbuka kemudian membilasnya dengan menggunakan air dingin agar pori-pori kulit menutup kembali. Penggunaan penyegar dengan cara ditekan-tekan dengan ujung jari agar penyerapannya lebih baik.
Sentuhan selanjutnya adalah memberikan pelembab secara merata pada wajah kemudian menggosok-gosokkan kedua telapak tangan bersama-sama sampai terasa hangat, setelah hangat tempelkan telapak tangan pada seluruh wajah dengan gerakkan memutar ke atas.
3. Masker
Mereka memakai masker yang ditempel di wajah menyerupai topeng. Masker ini dibuat dari bahan-bahan yang telah diuji coba oleh nenek moyang mereka.
Masker pembersih ini digunakan seminggu sekali yang bermanfaat membantu mengurangi bengkak wajah. Sedang masker yang menggunakan kokon ulat sutera atau disebut baek gang ju membantu untuk memutihkan kulit.
Selain itu masker buatan sendiri dengan menggunakan campuran putih telur dan madu merupakan masker favorit sepanjang masa.
4. Perawatan Leher
Aktris Go Hyun Jung selalu memakai krim leher mulai dari rahang sampai leher bagian bawah secara merata.
5. Cukup Tidur
Tidur setidaknya enam sampai delapan jam sehari sangat penting untuk kesehatan kulit.
6. Memakai Produk Perawatan Alami
Produk perawatan kulit asia mulai terkenal di seluruh dunia karena menggunakan bahan - bahan yang alami. Artis korea menggunakan sekitar 10 - 20 produk kecantikan untuk perawatan kulit mereka.
7. Senam Muka
Senam muka biasa di praktekkan oleh aktor dan artis korea dengan car mengucap dengan mimik muka meregang kata "Ma Me Mi Mo Mu" diulangi 10 kali untuk meregangkan otot - otot bibir dan otot - otot pipi. Selain koordinasi peregangan otot - otot wajah, pengaturan pernafasan juga sangat dianjurkan.
8. Make Up Ringan - Ringan Saja
Artis Korea menggunakan make up yang sederhana. Mata menggunakan warna yang natural. Bulu mata menggunakan maskara sedikit tebal. Untuk kulit wajah, umumnya mereka memakai perona pipi dengan warna ringan seperti warna pink. Lipstik memakai warna natural yang lembut.
Yang pasti rahasia kecantikan Artis Korea bukan terletak pada cara ber-make up tapi lebih pada perawatan kulit.
Demikianlah informasi yang dapat saya berikan kali ini, semoga memberikan manfaat untuk kita semua terima kasih....
0 Response to "Rahasia Orang Korea Bisa Cantik"
Post a Comment